Amalan Rahasia Kaya dan Sukses Dalam 40 Hari Ala Yusuf Mansur - Setiap dari kita pasti memiliki masalah yang berbeda-beda ada yang masalah keuangan, masalah jodoh, masalah rumah tangga, masalah penyakit, masalah hajat dan masalah-masalah lainnya. Semua permasalahan itu sangatlah kecil dihadapan Allah, dengan mudah Allah menyelesaikan permasalahan kita tersebut atau mungkin menghambat masalah yang bakal muncul (tolak bala).
Kenapa harus 40 hari ?
Mengenai 40 hari sebenarnya banyak keistimewaan. misalnya dalam sebuah riwayat "jika seseorang mengerjakan sholat berjamaah tanpa ketinggalan takbir pertamanya imam, Allah akan jauhkan dari sifat munafik". 40 hari itu juga proses ditiupkannya ruh ke janin.
Dijalani saja selama 40 hari buat hati dan jiwa.
Bismillah, niat karena Allah.
Bagaimana dengan wanita apa harus 40 hari berturut-turut ? Kalau wanita kan bisa berhalangan.
Buat yang wanita bisa dilanjutkan setelahnya.
"Sesiapa yang berjalan menuju Allah, Allah akan berlari menuju dia. Siapa yang berlari menuju Allah, maka Allah akan melompat kepadanya".
- Dirikan Shalat Tahajjud 8 Rakaat + Witir 3 Rakaat.
- Jaga Shalat Shubuh, Zuhur, Ashar, Maghrib, dan Isya. (Khusus soal shalat, terkandung di dalamnya menjaga berjamaah, di masjid, bagus lagi lengkap dengan qabliyah dan ba'diyahnya. Juga Sunnah Tahiyyatul Masjid dan juga sholat sunnah wudhu.
- Baca Waaqi'ah sesudah shubuh atau sesudah ashar (boleh pilih).
- Dirikan Shalat dhuha 6 Rakaat dan bagi yang kuat 12 rakaat.
- Baca zikir usai shalat, dilanjutkan dengan membaca yaa fattaah yaa rozzaaq 11 kali, ayat kursi sekali, qulhu 3 kali. Ini setiap usai shalat.
- Khusus usai shalat shubuh dan ashar, ditambah 4 ayat terakhir surah al Hasyr.
- Baca setiap hari sebanyak 300 kali "laa hawla walaa quwwata illaa billaah". Boleh 100 kali. Dan boleh dibagi-bagi di 5 waktu shalat.
- Baca setiap hari Istighfar 100 kali.
- Baca setiap hari "subhaanallaahi wabihamdihi subhaanallaahil 'adzhiem" 100 kali pagi dan 100 kali sore. (Boleh habis dhuha dan habis ashar/jelang maghrib).
- Baca setiap hari baca Yaasiin (bebas waktunya kapan saja, yang penting sehari sekali).
- Tutup malam dengan shalat sunnah 2 rakaat, baca Qulyaa di rakaat pertama, Qulhu di rakaat kedua. Setelah selesai baca salah satu dari as Sajdah, Tabaarok, atau ar Rohmaan.
Jaga amalan di atas selama 40 hari. Terutama shalat tepat waktu, di masjid, plus qabliyah ba'diyahnya. Ditambah dengan Puasa Daud supaya enteng.
Semoga Allah menyegarkan badan kita semua, menyehatkan kita semua. Amin, dihitung-hitung dari pada lembur tidak karuan, nonton bola aja sanggup sampai tidak tidur semalaman kenapa mengerjakan amalan tidak sanggup. Luruskan niat hanya untuk Kepada Allah.